RAKYATMALUKU.CO.ID — AMBON — Walikota Ambon, Bodewin M. Wattimena, turun langsung meninjau lokasi bentrokan antarwarga yang menyebabkan sejumlah rumah terbakar di Desa Hunut, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, Selasa, 19 Agustus 2025.
Sekitar pukul 15.00 WIT, Wali Kota tiba di lokasi dengan pengawalan ajudan dan aparat kepolisian. Ia terlihat melakukan pendekatan serta berdialog dengan warga setempat untuk meredam ketegangan.
Sementara itu, aparat kepolisian telah melakukan blokade pada sejumlah ruas jalan guna mengantisipasi meluasnya bentrokan. Hingga sore hari, situasi di Desa Hunut masih dijaga ketat aparat keamanan. (RIO)