AMBONKRIMINAL

9 Rumah Warga Batumerah Ludes Terbakar

×

9 Rumah Warga Batumerah Ludes Terbakar

Sebarkan artikel ini

RAKYATMALUKU.CO.ID — AMBON — Total sebanyak sembilan unit rumah warga di komplek Gang Banjo, RT 003/RW 003, Negeri Batumerah, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, ludes terbakar, Rabu, 20 Agustus 2025.

“Untuk sementara ada 9 unit rumah warga yang terbakar,” kata Kepala Bidang Operasonal penanggulangan kebakaran dan pemadaman Kota Ambon, Yanes Leinussa.

Ia menjelaskan, api telah berhasil dipadamkan. Meski demikian, penyebab kebakaran belum diketahui, tim masih melalukan update terbaru.

“Api sudah padam, tim Damkar tinggal melakukan pendinginan,” jelasnya.

Pantauan Rakyat Maluku, mobil pemadam kebarakan tiba sekira pukul 13.15 WIT. Dan kemudian dibantu warga untuk memadamkan api. (MON)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *